
Polsek Sukasari – Antisipasi kemacetan pagi hari, Polsek Sukasari Bandung, mengerahkan personel lalu lintas untuk mengurai kemacetan pagi hari di titik-titik rawan wilayah hukum mereka pada tanggal 10 Maret 2025. Tindakan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran lalu lintas dan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan.
Kapolsek Sukasari, Kompol Ni Wayan Mirasni, S.H. Menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi kemacetan pagi hari di titik rawan macet yang ada di wilayah hukum Polsek Sukasari. Kapolrestabes Bandung Kombes Pol. Dr. Budi Sartono, S.I.K., M.Si., M.Han. melalui Kapolsek Sukasari Kompol Ni Wayan Mirasni, S.H. mengharapkan dengan adanya kegiatan ini masyarakat dapat selalu patuh dan taat pada peraturan lalu lintas sehingga tercipta keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran (Kamseltibcar) berlalulintas yang aman dan kondusif.