0
(0)

Untuk mencegah penyebaran Covid-19, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipadung Kidul Polsek Panyileukan Polrestabes Bandung Aiptu Iwan Setiawan melaksanakan pendampingan dan pengamanan tes swab kontak erat dengan pasien positif Covid-19, oleh Puskesmas Panyileukan kepada warga Perumahan Bumi Panyileukan. Kamis. (08/07/2021).

Tujuan pelaksanaan swab tes ini untuk mengantisipasi kemungkinan adanya orang-orang yang kontak erat dengan kondisi terpapar Covid-19, pelaksanaan Swab dilakukan oleh petugas Puskesmas Panyileukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, termasuk kewajiban memakai masker bagi orang-orang yang berada di lokasi.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Panyileukan Kompol Suhendratno, S.H. mengatakan “Pelaksanaan swab test dilakukan oleh Puskesmas Panyileukan kepada warga yang sebelumnya kontak erat dengan pasien positif Covid-19 yang mengalami gejala Covid-19 selanjutnya dilaksanakan swab test. Setelah dilakukan swab test terhadap warga, selanjutnya melaksanakan karantina mandiri sampai keluar hasil swab test.“ ujar Kapolsek.

“Dengan pengamanan ini kami berupaya mencegah hal-hal yang tidak diinginkan yang dapat mengganggu kelancaran jalannya kegiatan yang sedang berlangsung,” pungkasnya.

Apakah Artikel ini Menarik Menurut Anda

Nilai Arikel ini sekarang!

Nilai Rata Rata 0 / 5. Jumlah Penilai: 0

Belum ada yang menilai, Jadilah yang pertama untuk menilai artikel ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *