Polrestabes Bandung, Polda Jabar – Polsek Bojongloa kidul
Bhabinkamtibmas Kelurahan Cibaduyut Kidul, Aipda Cucu Sumirat, melaksanakan giat Sambang dan DDS (Door to Door System) kepada Ibu Lia, selaku Kepala Sekolah SMK Aquavitae yang berlokasi di wilayah Cibaduyut Kidul.
Dalam kegiatan tersebut, Aipda Cucu Sumirat memberikan imbauan kamtibmas, di antaranya mengajak pihak sekolah untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan, menjaga lingkungan sekolah tetap aman dan tertib, serta menjalin komunikasi yang baik dengan pihak kepolisian apabila terjadi hal-hal yang memerlukan penanganan segera.
Jumat (14/11/2025)
Kapolrestabes Bandung
Kombes Pol. Dr. Budi Sartono, S.I.K, M.Si., M.Han. Melalui Kapolsek Bojongloa kidul Kompol Suhendratno, S.H. menyampaikan
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk mempererat kemitraan dengan dunia pendidikan serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Cibaduyut Kidul.